10 CARA MEMUTIHKAN GIGI SECARA ALAMI DAN CEPAT


Gigi yang putih, bersih, dan sehat merupakan cerminan kepribadian seseorang yang cinta akan kesehatan. gigi yang sehat juga mempunyai banyak manfaat untuk kita sendiri, diantaranya: 1. menambah kepercayaan diri, apalagi jika pekerjaan kita berhubungan langsung dengan orang banyak. 2. Memeperindah penampilan kita, karena selain pakaian yang rapi gigi juga berpengaruh terhadap panilaian dari orang lain.
Tetapi bagaimana jika gigi kita terlihat kuning, kotor, dan berbau? Ini yang menjadikan masalah diri kita sendiri maupun orang disekitar kita. Sebelum kita membahas bagaimana cara memutihkan gigi secara alami, kita bahas dulu penyebab gigi kotor, kuning dan berbau
Malas menggosok gigi
Ternyata terlalu sering meminum kopi dan teh
Tidak lepas dari merokok
Sering mengkonsumsi minuman suplement atau minuman penambah energi
Memakai obat pemutih gigi yang tidak cocok.
Lalu Bagaimana cara memutihkan gigi secara alami dan cepat?
Berikut tipsnya:
1. GARAM
Garam juga salah satu bahan yang dapat mengembalikan warna putih alami gigi selain dapat mengganti kandungan mineral pada gigi. Campurkan garam dan baking soda kemudian gosokkan dengan lembut pada gigi, berhati-hatilah ketika menggunakan garam karena bila menggunakannya terlalu kasar dapat menyebabkan kerusakan pada enamel gigi dan gusi.
2. Daun salam
Untuk menggunakan daun salam sebagai pemutih gigi caranya sangat mudah.Ambil6 lembar daun salam kemudian jemur hingga kering lalu remas sampai hancur, campurkan dengan bubuk jeruk lemon. Cara memutihkan gigi secara alami dengan daun salam ini, Anda hanya tinggal menggosokkan ramuan ini ke gigi sampai gigi menjadi putih bersih. Kemudian gosok gigi Anda sampai bersih.
3. susu
Tahukah anda, beberapa produk susu yang terjual di pasaran seperti keju atau jenis makanan lain (yogurt) yang mengandung kalsium yang tinggi akan sangat baik dikonsumsi untuk membantu memutihkan dan menguatkan gigi kita. Jadi perbanyaklah konsumsi makanan yang mengandung kalsium tinggi terutama susu.
4. Arang
Tips memutihkan gigi selanjutnya adalah dengan menggunakan arang kayu.  Aneh memang, memutihkan gigi dengan benda yang jelas-jelas berwarna hitam. Cara ini memang termasuk cara yang tradisional namun ampuh menghilangkan warna kuning. Tapi Anda juga harus berhati-hati dalam memakai arang kayu, penggunaan secara berlebih dapat merusak email gigi dan menyebabkan rasa sakit pada gigi. Jadi lakukan sewajarnya saja.

5. STRAWBERRY
Strawberry mengandung vitamin C cukup tinggi yang dapat membantu gigi menjadi lebih putih. Haluskan strawberry hingga menjadi pasta lalu gosokkan dengan lembut pada gigi, lakukan dua kali sehari selama beberapa minggu hingga warna kekuningan pada gigi hilang. Bisa juga dengan mencampurkan pasta strawberry dengan sedikit baking soda kemudian oleskan pada gigi secara merata dan biarkan selama beberapa menit , bilas dengan menggosok gigi seperti biasa hingga bersih.
6. Kulit Jeruk
Siapa yang menyangka, kulit jeruk yang biasa kita buang begitu saja ternyata juga bermanfaat. Kulit jeruk dapat kita gunakan untuk merawat gigi. Gunakan bagian dalam kulit jeruk yang berwarna putih untuk menggosok gigi kuning anda. Lakukan secara teratur setiap hari dan gigi akan menjadi putih secara alami dan cepat. Hati-hati bagi anda yang memiliki gigi sensitif, kandungan vitamin C yang terkandung di dalamnya tidak cocok untuk jenis gigi anda.
7. Buah Pinang
Biji buah pinang bermanfaat untuk merawat gigi kita. Biji buah pinang diyakini oleh masayarakat dulu dapat membantu untuk memutihkan gigi. Caranya yaitu dengan membakar biji buah pinang hingga hangus lalu dihaluskan hingga lembut. Lalu gosokan biji buah pinang yang telah halus tersebut ke gigi kita dengan menggunakan sabut pinang atau kain katun. Lakukan 2 minggu sekali. Dan tunggu hasilnya. Oh iya, selain dapat memutihkan gigi, biji pinang juga dapat memperkuat gigi lho!
8. Sikat lidah Menyikat lidah bukan hanya bermanfaat untuk membersihkan mulut tapi juga menghindari bau napas. "Lidah adalah tempat menumpuknya bakteri sehingga bisa berisiko menyebabkan penyakit. Gunakan pembersih lidah khusus atau sikat gigi yang lembut.
9. Makan buah-buahan mentah dan sayuranMakan buah-buahan, sayuran mentah akan melatih gigi Anda.  Anda bisa makan kacang-kacangan, wortel mentah, apel, dan kembang kol sehingga membantu menjaga gigi Anda bersih dari noda atau plak yang menyebabkan gigi berlubang.
10. Mengganti sikat gigiSenyum putih bisa semudah membuang sikat gigi bekas Anda. "Ganti sikat gigi Anda setiap tiga bulan, atau buang segera setelah Anda bulu sikatnya mulai menunduk. Cara ini akan membantu Anda menyikat gigi dengan benar sehingga gigi akan terlihat lebih bersih dan putih.

Demikian cara memutihkan gigi secara alami dan cepat. Semoga bermanfaat.

0 Response to "10 CARA MEMUTIHKAN GIGI SECARA ALAMI DAN CEPAT"

Post a Comment

Pages